Bawaslu Kota Madiun Gelar Sosialisasi Pemilih Pemula Dalam Pengawasan Partisipatif Pada Pemilu Serentak 2024 - Pojok Kiri Mataraman

Pojok Kiri Mataraman

Pojok Kiri Mataraman Kumpulan Berita Dan Informasi Terkini

Bawaslu Kota Madiun Gelar Sosialisasi Pemilih Pemula Dalam Pengawasan Partisipatif Pada Pemilu Serentak 2024

Share This

 


Madiun, Pojok Kiri - Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Madiun menggelar Sosialisasi peran pemilih pemula dalam pengawasan partisipatif pada pemilu serentak 2024, di Bima Ballrom, Hotel Aston pada Kamis (17/11/2022). 


Dalam sosialisasi ini hadir sebagai narasumber, Walikota Madiun, Maidi, Ketua Program Studi Sarjana Politik dan Pemerintahan Fisipol UGM,  Mada Sukmajati, 


Walikota Madiun, Maidi mengatakan Bawaslu diharapkan dapat menyadarkan masyarakat agar tidak melanggar dalam Pemilu 2024 nanti. 


" Menyadarkan masyarakat jangan sampai melanggar, semua yang sifatnya sudah menjadi ketentuan, kita taati bersama, sehingga hasilnya memang hasil yang diharapkan masyarakat. yang penting itu hasilnya memang baik yang tidak baik Jangan, jika ada pelaporan Bawaslu harus menindaklanjuti dengan baik " Terang Walikota Madiun, Maidi. 



Sementara itu, Ketua Bawaslu Kota Madiun, Kokok Heru Purwoko mengtakan saat ini Bawaslu telah memberi MOU kerjasama dengan 47 lembaga untuk menjadi pengawas partisipatif. 


" Sosialisasi kali ini, kita mengambil segmen pemilih pemula, mulai dari OSIS, mahasiswa organisasi masyarakat, organisasi ekstra kampus dengan maksud supaya mereka nanti bisa mempunyai pemahaman yang sama berkaitan dengan kepemilihan tahun 2024 khususnya, kami berharap mereka nanti bisa menjadi pengawas partisipatif, sehingga mereka berani melaporkan manakala ada dugaan - dugaan pelanggaran di Pemilu ataupun di Pilkada nanti " Jelas Kokok Heru Purwoko. 


Lebih lanjut, Kokok menambahkan, secara prinsip Bawaslu telah membuat MOU dengan 47 lembaga untuk menjadi pengawas partisipatif. 


" Bawaslu telah ber MOU dengan tujuh perguruan tinggi, organisasi Pramuka, organisasi-organisasi yang lain itu sudah MOU dengan kami, kurang lebih ada 47 dengan kelembagaan, semuanya ini kita gunakan sebagai pengawas partisipatif kami " Jelas Kokok HP. (yah).

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Iklan

Pages