Tingkatkan Sinergisitas, Polsek Padas Dan Instansi Terkait Lakukan Program Pemotongan "Pohon Liar" Berdampak Bahaya Setrum Listrik - Pojok Kiri Mataraman

Pojok Kiri Mataraman

Pojok Kiri Mataraman Kumpulan Berita Dan Informasi Terkini

Tingkatkan Sinergisitas, Polsek Padas Dan Instansi Terkait Lakukan Program Pemotongan "Pohon Liar" Berdampak Bahaya Setrum Listrik

Share This

Ngawi, Pojok Kiri - Dalam rangka antisipasi potensi dampak setrum listrik di musim penghujan, Polsek Padas bersama instansi terkait instensifkan sinergisitas kerjasama. Adapun sinergisitas kerjasama itu dalam bentuk giat memotong "pepohonan liar" di jalan yang berpotensi bahaya teraliri tegangan setrum listrik.


Kegiatan bersama dalam bentuk memotong pepohonan yang berpotensi setrum listrik dilakukan di daerah sepanjang Jalan Pandawa, Dusun Kerso, Desa Pacing, Kecamatan Padas, Selasa (16/02/2021). 



Kegiatan ini juga dilandasi keprihatinan atas musibah tragedi warga yang meninggal tersengat listrik saat memotong dahan pepohonan di daerah Dusun Kerso, Desa Pacing, Kecamatan Padas, beberapa hari lalu, (Selasa, 9 Februari 2021).


Pasca gelar perkara atas kasus musibah warga yang tersengat listrik, Polsek Padas bersinergi dengan instansi terkait berinisiatif melakukan kegiatan positif untuk mengurangi potensi dampak negatif adanya pepohonan jalan yang terlalu tinggi--berpotensi teraliri setrum kabel kabel listrik.



Kegiatan pemotongan "pohon liar" di jalan ini dilakukan bersama oleh Tim PLN, Tim Polsek Padas, Babinkamtibnas, Tim Dinas PU, Kades Pacing, Kasun Kerso dan masyarakat setempat.


"Kami ucapkan banyak terima kasih kepada Bapak Kapolsek Padas dan Tim, Dinas PU, Koramil Padas, perangkat desa dan masyarakat atas dukungan kepada PLN dalam rangka kerjasama dan kegiatan pengamanan pohon di sekitar jaringan listrik 20 kV," Kata M. Ikhwan Halim selaku Pj. K3L PLN ULP Ngawi.



Saat di wawancara di lokasi kegiatan, Ketua Tim Pengamanan kegiatan dari Polsek Padas, AIPDA Sunarto, S.H. mengatakan, "Kami akan mensupport kegiatan positif ini dalam rangka antisipasi dan pengamanan. Kami juga tidak berharap terjadinya korban korban akibat potensi bahaya kabel kabel listrik yang mengenai pohon pohon di jalan di kemudian hari."


Kapolsek Padas AKP Juwahir, S.H. saat di konfirmasi juga membenarkan adanya kegiatan positif yang baik ini. "Kami mendukung sinergisitas kerjasama dengan beberapa instansi lain terkait kegiatan ini. Semoga bermanfaat untuk semua pihak dan masyarakat. Kegiatan serupa akan kami upayakan lakukan juga di desa desa lain di daerah Kecamatan Padas, tentunya dengan berkoordinasi dengan instansi instansi terkait pula," komentarnya.


Penulis  : Ferdy Raspiantori

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Iklan

Pages