JKN-KIS MEMBUAT SUKAMTO TETAP KUAT BERDIRI - Pojok Kiri Mataraman

Pojok Kiri Mataraman

Pojok Kiri Mataraman Kumpulan Berita Dan Informasi Terkini

JKN-KIS MEMBUAT SUKAMTO TETAP KUAT BERDIRI

Share This

Madiun, Pojok Kiri – Memiliki kekurangan secara fisik, tidak menyurutkan semangat Sukamto untuk mengemban tugasnya sebagai perangkat desa di Desa Klagen Kabupaten Magetan. Dulu, bapak dari tiga anak ini tidak pernah berpikir bahwa dirinya harus kehilangan salah satu anggota tubuh karena penyakit diabetes yang dideritanya.
“Awalnya saya sudah tahu kalau punya diabetes, tapi ya jujur aja dulu memang jarang periksa atau kontrol. Nah, waktu itu  tiba-tiba langsung turun kondisinya dibawa ke rumah sakit, dokter memberi tahu kalau sudah menyebar dan kaki kiri saya harus dioperasi,” cerita laki-laki 63 tahun tersebut.
Sukamto yang dalam kesehariannya mempunyai tanggung jawab mengurusi masalah kewilayahan Desa Klagen tersebut, merupakan peserta Jaminan Kesehatan Nasional-Kartu Indonesia Sehat (JKN-KIS) dari segmen Pekerja Bukan Penerima Upah atau peserta mandiri yang terdaftar di kelas III.
“Karena dari pemerintah desa terkendala masalah anggaran, kami belum didaftarkan melalui pemerintah desa setempat. Oleh karena itu, saya sama istri didaftarkan BPJS Kesehatan oleh anak saya yang sekarang kerja di luar kota,” katanya.
Sebelumnya Sukamto tidak pernah menggunakan kartu JKN nya, karena dirinya menganggap sakit yang selama ini ia rasakan tidak memerlukan pengobatan rutin. Akan tetapi saat ini dirinya baru menyadari bahwa menerapkan pola hidup sehat jauh lebih penting untuk menjaga kesehatannya dibandingkan tiba-tiba sakit dan harus dilakukan tindakan medis yang tidak pernah disangka sebelumnya.
“Kata anak saya, karena dia tidak bisa setiap saat menemani saya dan istri saya di rumah, setidaknya dia tenang kalau sewaktu-waktu kami sakit dan harus berobat. Saya dulu tidak peduli, kalau sudah gini ya mau tidak mau harus terima, dan harus lebih memperhatikan kesehatan saya untuk ke depannya. Yaitu dengan berobat secara rutin sesuai dengan anjuran dokter,” tambah Sukamto.
Dirinya bersyukur dan merasa beruntung masih diberikan berkah sehat bisa beraktifitas seperti biasa meski dengan keterbatasan tersebut. Apalagi dengan dirinya telah terdaftar sebagai peserta JKN-KIS masalah biaya tidak lagi menjadi beban. (ar/tk/yah)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Iklan

Pages