Bhatarling Polsek Karanganyar Bantu Petani Menanggulangi Hama dan Meningkatkan Kesuburan Tanah - Pojok Kiri Mataraman

Pojok Kiri Mataraman

Pojok Kiri Mataraman Kumpulan Berita Dan Informasi Terkini

Bhatarling Polsek Karanganyar Bantu Petani Menanggulangi Hama dan Meningkatkan Kesuburan Tanah

Share This

Ngawi, Pojok Kiri - Bhayangkara Pendamping Penyuluh Pertanian Ramah Lingkungan (Bhatarling) Polsek Karanganyar melaksanakan patroli dialogis dengan para petani di Desa pandean dan Desa Sriwedari Kecamatan Karanganyar Kabupaten Ngawi.


Dalam fungsinya, Bhatarling Polsek Karanganyar bertugas melaksanakan  sosialisasi program ketahanan pangan nasional ramah lingkungan di wilayah Kecamatan Karanganyar agar berjalan aman, lancar dan Kondusif.


Hal tersebut disampaikan oleh Kapolsek Karanganyar AKP Supardi ketika dikonfirmasi tentang kegiatan Bhayangkara Pendamping Penyuluh Pertanian Ramah Lingkungan di area perkebunan Dusun Bulak dan persawahan Dusun, Sabtu (1/4/23).


Dalam patroli dialogis tersebut AKP Supardi melalui Bripka Abi Aryanto dan Briptu Briyan Dimas berupaya mendorong para petani maupun warga Desa Pandean dan Desa Sriwedari untuk meningkatkan swasembada pangan, kemandirian pangan dan program ketahanan pangan.



"Kita sampaikan sosialisasi terkait pengendalian hayati, cara penanggulangan hama serangga patogen yaitu serangan hama belalang dan wereng yang menyerang tanaman padi kepada masyarakat petani di wilayah Kecamatan Karanganyar," terang Supardi.


Tidak hanya itu, menurut Supardi, dalam patroli dialogis Bhatarling Polsek Karanganyar tersebut, Bripka Abi Aryanto dan Briptu Briyan Dimas juga mensosialisasikan cara meningkatkan kesuburan tanah dengan mengurangi penggunaan pupuk kimia dan mengutamakan pupuk kompos.


"Dalam patroli ini kita tidak lupa menyampaikan himbauan terkait larangan menjebak tikus dengan menggunakan aliran listrik, karena membahayakan keselamatan jiwa orang lain dan melanggar peraturan," tutup AKP Supardi.


Ferdy Raspiantori

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Iklan

Pages