Jum'at Curhat Polsek Pangkur, Tampung Aspirasi Jama'ah Mushola Darul Amanah - Pojok Kiri Mataraman

Pojok Kiri Mataraman

Pojok Kiri Mataraman Kumpulan Berita Dan Informasi Terkini

Jum'at Curhat Polsek Pangkur, Tampung Aspirasi Jama'ah Mushola Darul Amanah

Share This

Ngawi, Pojok Kiri - Dalam upaya menjaga kerukunan dan hubungan yang harmonis antara Polri dengan Tokoh Agama (Toga), Tokoh Masyarakat (Tomas) dan Tokoh Pemuda (Toda) di wilayah hukumnya, Polres Ngawi Polda Jatim melakukan berbagai upaya, salah satunya dengan melaksanakan kegiatan 'Jum'at Curhat'.

Hal tersebut disampaikan Kapolres Ngawi AKBP Dwiasi Wiyatputera, S.H., S.I.K., M.H. melalui Plt Kasihumas Polres Ngawi Iptu Dian Ambarwati bahwa Jum'at Curhat bertujuan untuk menjaring aspirasi dan merembuk bareng situasi terkini yang berkembang di masyarakat.


"Jum'at Curhat merupakan suatu kegiatan yang digelar Polri agar bisa lebih dekat dengan masyarakat dimana kita bisa bersinergi dan menjalin silaturahmi yang lebih erat dengan masyarakat untuk duduk bareng mencari solusi terbaik dari permasalahan yang timbul di masyarakat," ujar Ipda Dian Ambarwati, Jum'at (20/1/23).


Untuk itu, Polres Ngawi melalui Kapolsek Pangkur AKP Subandi, S.H., M.H. pada Jum'at (20/1/23) pukul 08.30 WIB menggelar acara Jum'at Curhat di Musholla Darul Amanah Dusun Ngesrep Desa dan Kecamatan Pangkur Kabupaten Ngawi.



"Jum'at Curhat digelar agar semua  permasalahan dan keluhan masyarakat bisa terfasilitasi dengan baik dan cepat dimana kritik dan saran masyarakat terhadap Polri untuk perbaikan menjadi tujuan bersama," ungkap AKP Subandi.


Lebih lanjut, AKP Subandi menyebut bahwa dilaksanakan kegiatan Jumat Curhat tersebut sebagai salah satu langkah Polri dalam mempererat tali silaturahmi dengan mengimplementasikan kehadiran Polsek Pangkur di tengah masyarakat.


Selain itu, AKP Subandi menambahkan, masyarakat sangat berharap, dengan kegiatan Jum'at Curhat tersebut, Polri kususnya Polsek Pangkur dapat mewujudkan stabilitas Harkamtibmas di wilayah hukum Polsek Pangkur sehingga masyarakat lebih aman dan nyaman dengan hadirnya Polri di tengah masyarakat.


Tidak hanya itu, menurut AKP Subandi, Kegiatan Jumat Curhat tersebut sebagai wadah berdiskusi terkait permasalahan di tengah masyarakat yang belum terpecahkan atau perlu penyelesaian secara hukum sehingga permasalahan tersebut dapat terseselesaikan secara humanis dan cepat.



"Dari Jum'at Curhat ini tercapai kesepakatan bahwa dalam menggelar acara hajatan dibatasi sampai pukul 23.00 WIB bilamana situasi Kamtibmas aman dan kondusif, sedang untuk kegiatan keagamaan seperti yasinan atau istighosahan jumlah jama'ah yang hadir harus menyesuaikan tempat diselenggarakannya acara," terang AKP Subandi.


Perlu diketahui, Jum'at Curhat Polsek Pangku kali ini dihadiri oleh Kapolsek Pangkur AKP Subandi, S.H., M.H., Kepala Desa Paras beserta perangkat desa, Ketua MUI Kecamatan Pangkur, Rois dan ketua MWC NU Kecamatan Pangkur, Da'i Kamtibmas Polsek Pangkur, Toga, Bhabinkamtibmas dan Babinsa Desa Paras, Jama'ah Mushola Darul Amanah Dusun Ngesrep Desa Paras Kecamatan Pangkur.


Ferdy Raspiantori

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Iklan

Pages