Bachtiar Mengajak Masyarakat Segera Daftar JKN, Pelayanan Program JKN Baik Serta Banyak Kemudahan - Pojok Kiri Mataraman

Pojok Kiri Mataraman

Pojok Kiri Mataraman Kumpulan Berita Dan Informasi Terkini

Bachtiar Mengajak Masyarakat Segera Daftar JKN, Pelayanan Program JKN Baik Serta Banyak Kemudahan

Share This

 


Madiun, Pojok Kiri – Bachtiar Eka Kaca Sungkana (27) merupakan salah satu peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) yang telah merasakan manfaat dari program ini. Belum lama ini, ia memanfaatkan Program JKN untuk berobat di Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) tempat dirinya terdaftar.



“Pelayanan yang saya dapat sangat baik, semua petugas melayani dengan ramah, cepat dan sangat membantu. Tidak ada perbedaan pelayanan saya sebagai peserta JKN dengan mereka pasien umum, sama-sama mendapatkan pelayanan yang maksimal,” ungkap Bachtiar.



Pemuda asal Kabupaten Ponorogo itu merasa sangat bersyukur karena dengan memanfaatkan Program JKN, seluruh biaya pengobatan dijamin oleh Badan Penyelenggara Jaminan Sosial Kesehatan (BPJS Kesehatan). Selain hal tersebut,, Bachtiar juga merasa bahwa BPJS Kesehatan telah memberikan kemudahan-kemudahan bagi pesertanya dalam memanfaatkan program jaminan kesehatan yang dikelolanya.



“Waktu saya berobat, saya tidak membawa kartu JKN dan cukup menunjukkan KIS Digital yang dapat dibuka melalui Aplikasi Mobile JKN. Itu salah satu kemudahan yang saya rasakan, tidak perlu lagi bingung jika kartu JKN ketinggalan atau hilang. Kita akan tetap mendapatkan pelayanan di fasilitas kesehatan dengan menunjukkan KIS Digital,” jelasnya.



Dari pengalaman tersebut, dirinya pun mengajak masyarakat yang belum menjadi peserta JKN untuk segera mendaftarkan diri beserta anggota keluarga, dengan tujuan mendapatkan kepastian jaminan kesehatan kapanpun dan dimanapun. Dan bagi masyarakat yang telah menjadi peserta JKN, untuk selalu tertib dalam membayar iuran setiap bulannya agar kepesertaan Program JKN selalu aktif.



Tak hanya itu, Bachtiar juga mengucap terima kasih kepada BPJS Kesehatan sebagai pengelola Program JKN, karena sudah banyak masyarakat yang terbantu dengan adanya program jaminan kesehatan tersebut. Ia juga berharap agar Program JKN senantiasa hadir guna memberikan jaminan kesehatan untuk seluruh masyarakat.



“Semua pihak telah memberikan pelayanan yang baik, baik BPJS Kesehatan maupun fasilitas kesehatan. Banyak yang sudah terbantu dengan adanya program jaminan kesehatan itu. Kemudahan pelayanan yang ada di Aplikasi Mobile JKN juga sangat banyak. Dan saya menjadi salah satu peserta JKN yang terbantu dan merasa beruntung dengan apa yang telah saya rasakan sendiri, baik pelayanannya dan banyak kemudahannya” tutup Bachtiar.(rn/tk/yah)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Iklan

Pages