BANTU PEMERINTAH DAERAH DALAM PENANGANAN COVID-19, KOREM 081/DSJ GELAR APEL PASUKAN - Pojok Kiri Mataraman

Pojok Kiri Mataraman

Pojok Kiri Mataraman Kumpulan Berita Dan Informasi Terkini

BANTU PEMERINTAH DAERAH DALAM PENANGANAN COVID-19, KOREM 081/DSJ GELAR APEL PASUKAN

Share This
Madiun, Pojok Kiri - Apel gelar pasukan operasi penanganan covid-19 dan pendisiplinan protokol kesehatan dalam rangka perbantuan kepada pemerintah daerah di wilayah Korem 081/DSJ yang digelar di Stadion Wilis pada Selasa (08/09/2020).

Apel gelar pasukan yang digelar Korem 081/DSJ ini merupakan program dari pemerintah khususnya di TNI dalam rangka mendukung tugas pemerintah daerah untuk penanganan covid 19.

Peserta apel dihadiri 1000 personil Korem 081, personil Kodim wilayah terdekat, personil TNI Angkatan Udara, Kepolisian, Forkopimda dan Satpol PP.

Komandan Korem 081/DSJ, Kolonel Inf Waris Ari Nugroho mengatakan TNI mendukung program pemerintah daerah dalam penanganan covid-19.

" sesuai dengan tugas dan tanggung jawab, TNI  membantu pemerintah daerah, jadi kita melakukan bukan sendiri tetapi bersinergi bersama-sama dengan pemerintah daerah, karena tugas pokok TNI mendukung program pemerintah daerah, " Terang Kolonel Inf Waris Ari Nugroho.



Sementara itu, Walikota Madiun, Maidi menyambut baik apel gelar pasukan untuk membantu pemerintah dalam penanganan covid-19.

" apel ini menandakan bahwa kesuksesan kita bersama, tim tiga pilar dari TNI - Polri, pemerintah daerah, kita berupaya semaksimal mungkin dalam menekan penyebaran covid-19, kesehatan yang nomor satu, jadi kalau kita sehat Insya Allah ekonomi juga akan sehat, dan protokol kesehatan harus kita disiplinkan, " Jelas Maidi.

Terkait penerapan jam malam di Kota Madiun, Walikota Madiun, Maidi mengatakan dengan diberlakukan jam malam saat ini covid-19 dapat ditekan.

" Setelah diterapkan jam malam dapat dilihat, bulan Agustus kemarin Kota Madiun sehari tiga hingga empat kasus setelah diterapkan jam malam, saat ini mulai berhenti dan kelihatan rem nya, dan mohon maaf kalau saya agak disiplin, saya agak keras ini hanya semata-mata kebahagiaan orang-orang agar tidak diambil, corona ini menghabiskan kebahagiaan kita bersama, dan kita harus memerangi corona " tambah Walikota Madiun. (Yah)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Iklan

Pages