Madiun Hunting Club (MHC) Bantu Petani Morang Basmi Binatang Pengerat Jenis Bajing - Pojok Kiri Mataraman

Pojok Kiri Mataraman

Pojok Kiri Mataraman Kumpulan Berita Dan Informasi Terkini

Madiun Hunting Club (MHC) Bantu Petani Morang Basmi Binatang Pengerat Jenis Bajing

Share This
Madiun pojok kiri .sekitar 74 peserta yang tergabung dalam MHC (Madiun Hunting Club) melakukan kegiatan perburuan binatang pengerat (Tupai/ bajing) didaerah desa morang kabupaten madiun .minggu (34/11/2019).

Kegiatan perburuan binatang pengerat jenis tupai yang dilakukan oleh madiun hunting club (MHC) tersebut merupakan kegiatan berburu juga merupakan kegiatan sosial tahunan  untuk membantu para petani di daerah Morang, hal tersebut dilakukan karena selama ini populasi binatang tersebut sangat merugikan para petani di daerah desa morang kabupaten madiun.
"Kegiatan ini sudah menjadi agenda tahunan, tujuannya kita membantu para petani untuk membasemi binatang tupai agar tidak merusak tanaman pertanian warga sini ,"ungkap Erik Suharyo ketua MHC.
Ditambahkan oleh Erik Suharyo ketua HMC, untuk kegiatan perburuan tupai kali ini melibatkan sekitar 74 orang yang terbagi menjadi beberapa kelompok yang di sebar di beberapa titik yang dianggap banyak sekali terdapat binatang tupai/bajing. Untuk senapan yang digunakan untuk berburu berjenis senapan angin menggunakan kaliber 4.5 mm."imbuhnya.

"Selain kita melakukan kegiatan perburuan kedepannya sesuai visi dan misi MHC,kita juga melukukan kegiatan sosial lainnya seperti bakti sosial dan perburuhan untuk membasmi hama yang kita lakukan pada hari ini,"tegasnya. 
Kegiatan perburuan hama binatang pengerat yang selama ini meresahkan warga juga di hadiri oleh kepala desa morang yang juga ikut melepas keberangkatan kelompok yang melakukan perburuan ." Saya selaku kepala desa morang merasa terbantu dan berterima kasih atas kegiatan perburuan binatang tupai hari ini oleh MHC, karena selama ini binatang tersebut sangat merugikan para petani di desa kami."terang sukamto  kepala desa Morang Kabupaten Madiun.

Hingga sore hari usai perburuan yang dilakukan oleh MHC ,ada sekitar 89 ekor hama pengerat (tupai) berhasil di kumpulkan oleh peserta dari MHC. Pemberian hadiah juga dilakukan oleh panitia penyelenggara perburuan binatang tupai kepada kelompok yang paling banyak membasmi hama pengerat tupai tersebut.(unk)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Iklan

Pages