POLSEK KERTOSONO GELAR SAFARI RAMADHAN SAUR BERSAMA ON THE ROAD - Pojok Kiri Mataraman

Pojok Kiri Mataraman

Pojok Kiri Mataraman Kumpulan Berita Dan Informasi Terkini

POLSEK KERTOSONO GELAR SAFARI RAMADHAN SAUR BERSAMA ON THE ROAD

Share This

Nganjuk, Pojok Kiri.- Safari Ramadhan yang digelar Polsek Kertosono kabupaten Nganjuk, dinilai dapat mendorong ukhuwah Islamiyah. Hal ini tidak lepas dari simbol dalam memperkuat tali silahturahmi antara warga dan kepolisian serta elemen masyarakat lainnya. Kegiatan yang dilakukan saat ummat muslim akan melakukan ibadah saur (Mulai jam 02.00 WIB) adalah bentuk kegiatan bakti sosial dengan tema berbagi dan saur bersama dengan para abang becak, pengamen dan masyarakat umum.

Kegiatan yang dilakukan Polsek Kertosono bersama koramil 0810/06, Trantib kecamatan, Forpimdes dan PP Senkom Polri Al Hubaidah ini juga tidak lepas dalam menjaga dinamika situasi wilayah kecamatan Kertosono yang berbatasan langsung dengan kabupaten Jombang dan kabupaten Kediri menjadi aman, nyaman dan sejuk pasca Pilpres dan Pemilu 2019. Dengan mengambil tempat sepanjang jalan Raya Kertosono-Surabaya. Kegiatan safari saur bersama on the road dipimpin langsung oleh kapolsek Kertosono, Kompol Abraham, Sissik, S.Sos, SH, MH. 

Pada kesempatan ini kapolsek Abraham menyampaikan, kalau kegiatan yang dilakukan jajarannya merupakan salah satu untuk menguatkan tali silaturahmi antara jajaran kepolisian denga para warga masyarakat. Bahkan dirinya juga mengajak seluruh elemen masyarakat yang tinggal diwilayah hukumnya, untuk kembali menjalin kebersamaan dan kerukunan dalam lingkup bertetangga, bermasyarakat, dan bernegara pasca Pilpres dan Pemilu 2019.

Kapolsek Abraham juga mengajak masyarakat untuk dapat segera mungkin menghilangkan segala bentuk polarisasi akibat perbedaan pandangan politik. Dan juga mengajak untuk menjadi satu dalam nilai-nilai kekeluargaan. 

"Pesta demokrasi telah usai dan sampai saat ini masih berjalan dengan aman dan kondusif. Mari kita eratkan barisan dalam menjaga situasi wilayah hukum Polsek Kertosono tetap berjalan dengan aman dan terkendali. Karena itu jangan mudah terprovokasi dengan berita-berita hoax yang beredar di media sosial," pungkas kapolsek Abraham. (Ind) 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Iklan

Pages