Pemkab Madiun bersama BAZNAS salurkan santunan pada 1129 kaum Dhuafa Fakir miskin - Pojok Kiri Mataraman

Pojok Kiri Mataraman

Pojok Kiri Mataraman Kumpulan Berita Dan Informasi Terkini

Pemkab Madiun bersama BAZNAS salurkan santunan pada 1129 kaum Dhuafa Fakir miskin

Share This

Madiun Pojok Kiri. Sekitar 1.129 orang yang berprofesi sebagai tukang Ojek,kuli panggul, tukang becak yang ada di Kabupaten Madiun menerima santunan dari Pemerintah Kabupaten Madiun melalui BAZNAS berupa uang tunai sebesar 150 .000 per orang. Santunan kepada kaum dhuafa fakir miskin tersebut diserahkan secara simbolis Bupati Madiun, Ahmad Dawami di Pendopo Ronggo Djumeno kabupaten Madiun. Selasa,(21/5/2019).


Kegiatan pemberian santunan kepada kaum dhuafa fakir miskin merupakan agenda tahunan yang diselenggarakan oleh pemerintah kabupaten Madiun bersama BAZNAS.
Dikatakan Bupati Madiun, Ahmad Dawami bahwa pemberian bantuan kepada dhuafa fakir miskin bertujuan untuk meringankan kebutuhan dasar masyarakat menjelang hari raya idul Fitri," Banyak kebutuhan saat jelang idul Fitri, diharapkan dengan bantuan ini masyarakat bisa sedikit terbantu,"katanya.

Selain itu dengan adanya kegiatan pemberian bantuan pada Dhuafa fakir miskin dan kegiatan sosial lainnya yang sudah dilaksanakan secara rutin oleh pemerintah kabupaten Madiun, diharapkan tahun demi tahun angka kemiskinan yang yang ada di kabupaten Madiun bisa turun,"  dengan adanya kegiatan tersebut, angka kemiskinan bisa turun dan harus turun itu yang menjadi tujuan utama Pemerintah Kabupaten Madiun ,"tegasnya.

Ditempat terpisah ,Warno asal Mejayan Caruban yang menjadi salah satu penerima bantuan saat dikonfirmasi oleh wartawan pojok kiri usai acara  mengatakan, bahwa dengan bantuan ini merasa sangat terbantu untuk memenuhi keperluan jelang hari raya idul Fitri tahun ini," Alhamdulillah ,dengan bantuan ini beban saya sedikit berkurang,  uang ini akan saya bisa belikan baju lebaran buat anak dan sedikit saya sisakan untuk beli beras,"ungkapnya.

Dalam kegiatan pemberian bantuan pada Dhuafa fakir miskin selain Bupati Madiun dan  Wakil Bupati Madiun turut hadir pula Sekda Kabupaten Madiun, Ketua Baznas Kabupaten Madiun, Asisten, Pimpinan OPD terkait, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Madiun, Camat se-Kabupaten Madiun, serta para penerima bantuan.(unk/adv)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Iklan

Pages