PETERNAK AYAM PROTES DENGAN BAGIKAN AYAM GRATIS AKIBAT HARGA AYAM TERJUN BEBAS - Pojok Kiri Mataraman

Pojok Kiri Mataraman

Pojok Kiri Mataraman Kumpulan Berita Dan Informasi Terkini

PETERNAK AYAM PROTES DENGAN BAGIKAN AYAM GRATIS AKIBAT HARGA AYAM TERJUN BEBAS

Share This
Madiun, Pojok Kiri - Ditengah merebaknya virus covid-19, sejumlah peternak ayam broiler justru membagikan ayam secara gratis kepada warga masyarakat di pasar dungus pada Kamis (16/04/2020).

Hal ini dilakukan oleh sejumlah peternak ayam broiler karena kesal harga ayam dikandang turun drastis hingga Rp 6.000/kg, sehingga untuk membeli pakan, para peternak tidak mampu.

Aksi bagi ayam gratis ini juga dilakukan di delapan pasar tradisional di Kabupaten Madiun dan Magetan, dengan membawa kurang lebih 1500 ekor ayam.

Yusak Dwi Prasetyo, pemilik salah satu kemitraan ayam broiler, mengatakan kemitraan ayam broiler saat ini resah, karena harga ayam saat ini dikandang turun drastis.

" Saat ini peternak ayam broiler resah, dengan turunya harga ayam Rp 6.000-, per kilo, sehingga penjualan tidak cukup untuk memberi pakan ratusan ribu ayam di kandang " Jelas Yusak.


Lebih lanjut, dengan membagikan ayam kepada masyarakat ini, diharapkan Pemerintah mengetahui kondisi riil yang dialami oleh peternak mandiri, sehingga peternak tidak bangkrut dan Pemerintah dapat melakukan evaluasi melalui Dinas terkait untuk menstabilkan harga sesuai HPP (Harga Pokok Penjualan) di tengah wabah covid-19; tambahnya.

Aksi pembagian ayam secara gratis ini, menarik sejumlah pihak, bahkan sempat terjadi kemacetan lalu lintas akibat warga yang berebut untuk mendapatkan ayam.(yah)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Iklan

Pages