Polsek Mantingan Pengamanan Natal Umat Katholik di GPDI Dusun Kedungmiri - Pojok Kiri Mataraman

Pojok Kiri Mataraman

Pojok Kiri Mataraman Kumpulan Berita Dan Informasi Terkini

Polsek Mantingan Pengamanan Natal Umat Katholik di GPDI Dusun Kedungmiri

Share This

Ngawi, Pojok Kiri - Dalam upaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) yang kondusif, Polsek Mantingan Polres Ngawi pengamanan pada Ibadah Perayaan Misa Natal.


Pengamanan Ibadah Perayaan Natal 2022 tersebut dilaksanakan pada pukul 08.00 WIB di Gereja Pantikosta di Indonesia (GPDI) Dusun Kedungmiri, Desa Sambirejo, Kecamatan Mantingan, Kabupaten Ngawi, Minggu (25/12/22).


Ketika dikonfirmasi Pojok Kiri, Kapolsek Mantingan AKP Tulus Adhi Sanyoto, S.H., M.H. mengatakan, Ibadah tersebut setidaknya dihadiri oleh 20 Jemaat Gereja Pantikosta di Indonesia Dusun Kedungmiri.


"Misa perayaan Natal 2022 di Gereja Pantikosta di Indonesia Dusun Kedungmiri ini dipimpin oleh pendeta Ayub L Suparta dengan tema Yesus Juru Selamat, ujar AKP Tulus Adhi Sanyoto, Minggu (25/12/22).



Menurut AKP Tulus Adhi Sanyoto, 30 menit sebelum melakukan pengamanan, dilaksanakan apel persiapan pasukan dilanjutkan sterilisasi di dalam gereja oleh anggota Polsek dan Koramil 0805/12 Mantingan.


Dalam kegiatan tersebut, AKP Tulus Adhi Sanyoto menambahkan, pihaknya kemudian melakukan koordinasi dengan pihak Gereja agar tetap memperhatikan dan melaksanakan protokol kesehatan selama kegiatan ibadah di GPDI Dusun Kedungmiri tersebut berlangsung.


"Dalam pengamanan ini, kita melakukan pengecekan terhadap barang bawaan pengunjung atau jemaat yang datang ke gereja. Dilanjutkan dengan melaksanakan pengamanan disekitar dan dalam lingkungan Gereja," Imbuh AKP Tulus Adhi Sanyoto.


Antisipasi Kerawanan dilaksanakan pengamanan terbuka dan pengamanan tertutup oleh Pamtup oleh 8 personil gabungan dari Polsek dan Koramil 0805/12 Mantingan dibawah kendali Kapolsek Mantingan AKP Tulus Adhi Sanyoto.


Ferdy Raspiantori

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Iklan

Pages