Madiun, Pojok Kiri - KPU (Komisi Pemilihan Umum) Kota Madiun menggelar Lomba Pawai Kirab Pemilu Tahun 2024 yang diikuti oleh ratusan siswa - siswi SMA / SMK Kota Madiun, yang diberangkatkan dari Kantor KPU hingga PBC (Pahlawan Bisnis Center) Jalan Pahlawan Kota Madiun pada Kamis (21/09/2023).
Pasca pawai kirab Pemilu 2024, acara di lanjutkan dengan serah terima Bendera Kirab Pemilu Tahun 2024 dari KPU Kabupaten Madiun kepada KPU Kota Madiun, yang dihadiri seluruh jajaran forkopimda serta perwakilan dari seluruh partai politik peserta Pemilu 2024.
Walikota Madiun, Maidi yang hadir dalam giat tersebut, menyerahkan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) kepada KPU Kota Madiun untuk jalannya Pemilu 2024 mendatang. Tak hanya itu, Walikota Madiun juga memberikan Perlindungan Jaminan Sosial dari Pemerintah Kota Madiun untuk perlindungan BPJS Ketenagakerjaan bagi penyelenggara Pemilu 2024.
" Pemilu merupakan tugas negara, NPHD telah kita setujui, Pemerintah harus mendukung, mulai menjamin keamanan, anggaran dan sebagainya, serta semua petugas Pemilu telah kita asuransikan " Jelas Maidi.
Ketua KPU Kota Madiun, Wisnu Wardana, mengatakan, dengan adanya kegiatan Kirab Pemilu dan Sosialisasi tersebut, nantinya dapat menarik partisipasi masyarakat dalam menyambut Pemilu 2024.
"Kami dari KPU berharap dengan adanya kegiatan kirab dan sosialisasi ini. Partisipasi masyarakat pada pelaksanaan Pemilu Tahun 2024 meningkat," imbuhnya.
Sementara itu, Anggota KPU Provinsi Jawa Timur, Gogot Cahyo Baskoro mengatakan mengapresiasi Pemerintah Kota Madiun yang telah menyerahkan NPHD untuk berlangsungnya Pemilu 2024.
" Kami mengapresiasi untuk Pemerintah Kota Madiun paling tercepat dan pertama yang menyerahkan NPHD untuk Pemilu 2024, semoga dengan dukungan Pemerintah Kota Madiun, Pemilu 2024 dapat berjalan lancar " Jelas Gogot Cahyo Baskoro. (yah)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar