Madiun, Pojok Kiri - Ratusan relawan mengikuti Deklarasi Prabowo Mania 08 untuk pengukuhan kepengurusan daerah Madiun Raya di Hotel Merdeka, Kota Madiun, Sabtu (26/08/2023).
Acara tersebut dihadiri Hashim Djojohadikusumo adik dari Prabowo Subianto, Mochamad Iriawan yang biasa disebut Iwan Bule dan Emmanuel Ebenezer Ketua Umum Prabowo Mania 08 yang dulunya Ketua Umum Jokowi Mania.
Hashim Djojohadikusumo dalam sambutannya mengatakan dirinya sangat dekat dengan warga Madiun, Magetan dan Ponorogo salah satu alasannya kalau istrinya asli Ponorogo dan juga masih punya rumah peninggalan di Madiun sampai saat ini.
Dalam pidatonya alasannya kenapa dirinya dukung Prabowo Subianto selain karena kakak, Prabowo dipastikan akan membela Pancasila untuk semua warga Indonesia, membela warga yang beragam agama, suku, dan ras untuk persatuan bangsa Indonesia dari ancaman radikalisme dan komunisme.
Dia juga menyampaikan bahwa dirinya bukanlah politisi, tetapi seorang pengusaha masuk politik menjadikan angin sejuk untuk gerakan baru perubahan.
Hashim Djojohadikusumo menyakinkan kepada relawan Prabowo Mania 08, bahwa Prabowo Subianto saatnya nanti jadi Presiden akan melanjutkan program Presiden Jokowi.
Dia juga mengutip analisa Budiman Sudjatmiko, bahwa bangsa Indonesia akan memasuki kondisi berbahaya dan rentan karena saat ini di wilayah Asia Timur adanya kekuatan besar China dan Amerika, Bangsa Indonesia harus hati-hati bila akan terjadi pecah perang kedua Negara besar tersebut.
Untuk bangsa Indonesia tetap Non Blok netral, maka kekuatan perang bangsa ini juga harus kuat atas segala ancaman.
Menurutnya, dalam kondisi seperti itu Prabowo dapat memimpin disaat negara dalam kondisi apapun susahnya.
Tak tanggung tanggung Hashim juga meminta kepada relawan Prabowo Mania 08 untuk mengingat bahkan semua suruh merekam janji Prabowo dan pasti janjinya tidak akan diingkari. Akan melanjutkan Program Presiden Jokowi untuk mewujudkan rakyat cerdas dan sejahtera. Makan gratis anak sekolah sehari satu kali, yang berjumlah 74 juta anak, hal ini untuk menjawab tantangan stunting.
Memberi gaji layak untuk 3,8 juta guru termasuk guru honorer. Rumah Sakit bertaraf internasional di tiap Kabupaten/Kota hal ini untuk memberikan pelayanan warga yang sakit parah agar tidak perlu jauh.
Akhir sambutannya Dia menyampaikan bahwa sudah 78 tahun Indonesia merdeka rakyat Indonesia harus menikmati Indonesia Merdeka, Indonesia bahagia. (Tris)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar