Tingkatkan Pelayanan Publik, Polsek Padas Fasilitasi Ruang Nyaman dan Petugas yang Humanis - Pojok Kiri Mataraman

Pojok Kiri Mataraman

Pojok Kiri Mataraman Kumpulan Berita Dan Informasi Terkini

Tingkatkan Pelayanan Publik, Polsek Padas Fasilitasi Ruang Nyaman dan Petugas yang Humanis

Share This

Ngawi, Pojok Kiri - Sesuai fungsi pokoknya dalam memberikan pelayanan, perlindungan dan pengayoman kepada masyarakat, Kepolisian Sektor Padas Resor Ngawi memberikan fasilitas sarana dan prasarana pelayanan yang terbaik bagi masyarakat.


Untuk itu, Polsek Padas Polres Ngawi dibawah arahan dan petunjuk Kapolsek Padas Iptu Iswahjoedi, S.H. melakukan renovasi dan sejumlah perombakan pada Ruang Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polsek Padas.


Dalam perombakan sarana dan prasarana tersebut Polsek Padas memfasilitasi Ruang SPKT dengan desain interior modern yang didesain sedemikian rupa sehingga terlihat rapi, luas, nyaman dan elegan.



Demi menyajikan suasana yang nyaman dan bersahabat Polsek Padas melakukan sejumlah renovasi mulai dari perbaikan plafon yang diganti dengan disain model terbaru, memasang pendingin ruangan, pintu kaca hingga penempatan meja dan kursi tamu serta desain loket SPKT yang tampak elegan dan nyaman.


Ditemui awak media Pojok Kiri di ruang kerjanya saat berkunjung ke Markas Komando Kepolisian Sektor Padas Resor Ngawi pada Kamis (15/12/22) pagi, Kepala Kepolisian Sektor Padas Iptu Iswahjoedi mengatakan, hal tersebut dilakukan Polsek Padas untuk meningkatkan kenyamanan dan kepuasan kepada masyarakat.


"Untuk itu kita berupaya meningkatkan kenyamanan dan kepuasan kepada masyarakat Kecamatan Padas dengan memfasilitasi ruangan menggunakan desain interior modern, dimana interior ruangan di desain sedemikian rupa sehingga terlihat rapi, luas, nyaman dan elegan," ungkap Iptu Iswahjoedi.



Tidak hanya itu, dalam upaya peningkatan pelayanan kepada masyarakat tersebut, Polsek Padas juga menempatkan petugasnya yang siap memberikan pelayanan dengan ramah, sopan dan humanis.


Ferdy Raspiantori

Gus Rohman

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Iklan

Pages